Jasa Pembuatan Website Termurah! Klik Disini

Banner

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP

Dengan menggunakan method GET, maka nilai variabel yang dikirimkan ke server melalui url pada address bar browser. Sedangkan method POST akan mengirim

 

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP - Hello everyone selamat datang kembali diwebsite saya belajarwithib.my.id, pada seri kali ini kita akan masih mempelajari PHP Dasar, Sekarang kita akan belajar Bagaimana Cara Menggunakan GET Dan POST pada Penanganan Form Di PHP.

Kita akan belajar bagaimana menangkap data atau mengirim data yang kita input kedalam form. Kita hanya membutuhkan 2 metode  untuk mengelolah Form inputan yaitu GET Dan POST. Bukan hanya itu kita akan belajar bagaimana menggunakan GET Dan POST dalam penanganan form atau form handling.

Dengan menggunakan method GET, maka nilai variabel yang dikirimkan ke server melalui url pada address bar browser. Sedangkan method POST akan mengirimkan nilai variabel ke server secara terpisah, sehingga nilai variabelnya tidak terlihat.

Sekarang kalian siapkan 2 file yaitu index.php dan action.php, index.php berfungsi untuk membuat formnya dan action.php berfungsi untuk mengelolah atau proses data yang kirim melalui form, disini saya mencontohkan yang sangat sederhana yaitu form tentang nama dan usia.

Cara Penggunaan GET Pada PHP

Siapkan file index.php dan tuliskanlah code dibawah ini :


<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
  <title>Belajar Penggunaan GET Dan POST | www.belajarwithib.my.id</title>
</head>
<body>
  <h1>www.belajarwithib.my.id</h1>
  <h3>Belajar Penggunaan GET Dan POST</h3>
  <br/>

  <form method="GET" action="action.php">
    <table>

      <tr>
        <td>Nama</td>
        <td><input type="text" name="nama"></td>
      </tr>

      <tr>
        <td>Usia</td>
        <td><input type="text" name="usia"></td>
      </tr>
     <tr>
      <td></td>
      <td><input type="submit" name="hitung" value="Kirim">&nbsp;<button type="Reset">Reset</button></td>
    </tr>

  </table>
</form>

</body>
</html>

Lalu, siapkan juga file action.php dan ketikanlah code seperti dibawah ini :


<?php

// menangkap data nama dengan method nama

$nama = $_GET['nama'];

// menangkap data usia dengan method nama

$usia = $_GET['usia'];



// menampilkan data nama

echo "Nama kamu adalah " . $nama;


echo "<br/>";

// menampilkan data usia

echo "Usia kamu sekarang" . $usia;

?>

Sekarang Coba jalankan diweb browser, pastikan XAMPP kamu hidup yam aka hasilnya akan seperti dibawah :

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP

Dan setelah diisi formnya langsung klik button kirim, Maka hasilnya akan seperti dibawah :

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP

Lihatlah pada atribut form kita menggunakan method GET untuk mengirim datanya dan action itu berguna untuk menangkap dan mengolah datanya


  <form method="GET" action="action.php">

Dan hasil outputnya akan diambil melalui URL karena kita menggunakan Method GET seperti yang saya jelaskan pada awal kata.

Untuk menangkap dan mengolah datanya pada file action.php dikarenakan kita menggunakan method GET maka kita menggunakan $_GET untuk menangkap datanya.


// menangkap data nama dengan method nama
$nama = $_GET['nama'];

// menangkap data usia dengan method usia
$usia = $_GET['usia'];

Bagaimana dan kenapa didalam $_GET itu ada nama dan usia?
Itu karena kita membuat name pada form inputan nya dengan name nama dan usia, kamu bisa perhatikan ada code dibawah ini :


<input type="text" name="nama">

<input type="text" name="usia">

Itulah Mangkaya pada file action.php bisa menangkap datanya.

Cara Penggunaan POST Pada PHP

Oke sama seperti yang tadi, sekarang buat file index.php atau bisa aja menggunakan yang tadi namun kamu ganti saja method nya menjadi POST.


<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
  <title>Belajar Penggunaan GET Dan POST | www.belajarwithib.my.id</title>
</head>
<body>
  <h1>www.belajarwithib.my.id</h1>
  <h3>Belajar Penggunaan GET Dan POST</h3>
  <br/>

  <form method="POST" action="action.php">
    <table>

      <tr>
        <td>Nama</td>
        <td><input type="text" name="nama"></td>
      </tr>

      <tr>
        <td>Usia</td>
        <td><input type="text" name="usia"></td>
      </tr>
     <tr>
      <td></td>
      <td><input type="submit" name="hitung" value="Kirim">&nbsp;<button type="Reset">Reset</button></td>
    </tr>

  </table>
</form>

</body>
</html>

Setelah itu tuliskan code dibawah ini di file action.php ya


<?php

// menangkap data nama dengan method nama
$nama = $_POST['nama'];
// menangkap data usia dengan method nama
$usia = $_POST['usia'];

// menampilkan data nama
echo "Nama kamu adalah " . $nama;

echo "<br/>";

// menampilkan data usia
echo "Usia kamu sekarang" . $usia;

?>

Kalau dijalankan diweb browser maka hasilnya akan seperti dibawah ini :

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP


Jika diinput nilai, maka hasilnya akan seperti dibawah ini :

Tutorial PHP Pemula Part 12 : Cara Penggunaan GET Dan POST Pada PHP


Penjelasan sepertinya sudah cukup jelas pada  penjelasan GET saya rasa.

Cara Penggunaa  $_REQUEST Pada PHP

$_GET digunakan untuk menangkap data dari form get. $_POST digunakan Auntuk menangkap data dari form post. dan $_REQUEST bisa digunakan untuk menangkap data dari method get dan method post. Belajar PHP Penanganan Form Pada PHP. 

Apa Kelebihan Dan Kekurangan  Dari GET Dan POST

  • Saya ini merangkum dari pengalaman prbadi, Method GET sangat tidak disarankan untuk pengunaan form login pastinya aneh jika semua data yang diinputkan malah lari keURL nanti orang lain bakalan tau lah apa username dan password kita mangkya itu sangat disaran menggunakan method POST
  • GET itu sangat lebih mudah digunakan untuk menyimpan atau mengambil data secara sementara yang dibutuhkan logika pemprograman,
  • POST sangat digunakan untuk login atau yang sejenis itu karena dia akan menginputkan data namun datanya tidak terlihat berbeda dengan GET.

Penutupan

Mungkin itulah sedikit penjelasan tentang GET Dan POST mungkin next tutorial kita akan membahas Cara membuat CRUD dll. Btw Umur saya sekarang 18 tahun Bukan 12 Tahun Ya wkwkwk

Semoga Bermanfaat.

 

Content Creator, Web Developer

Posting Komentar

© BelajarwithIB. All rights reserved. Developed by Jago Desain